Selasa, 12 April 2011

Jangan Dibuat Rumit

Kawan, sebenarnya awak boleh jadi tak patut untuk  memberikan petuah. karena awak bijak jauh, bestari apalagi... awak juga sama seperti kebanyakan kita, hidup sempit ditengah rutinitas menjepit. sementara mimpi2 berbuat baik, idealisme bersimbah indahnya keihklasan, dan kesederhanaan hidup dibungkus harapan semakin jauh dari kenyataan...
tapi kali ini, kawan, biarlah awak menulis sesuatu yang mungkin berguna. Tulisan  yang tidak hebat, tapi tidak juga biasa2... tulisan yang sedang2 sajalah...
Kawan, ketika kita  tak kunjung bisa berlari dari keseharian. ketika kita tak jua bisa mengambil keputusan. terlalu takut dengan ketakutan itu sendiri. terlalu banyak berhitung. terlalu banyak membandingkan ukuran2 dunia yang bergelimang materialitas dan arena sikut-menyikut, maka dengarlah kawan: ketika semua itu terjadi, kita  boleh melakukan apa saja, berteriak, jengkel, marah, mengadu, melempar, berlari, dan sebagainya, tapi jangan pernah... jangan pernah sekali2 membuat hidup ini rumit. 
Jangan pernah membuat hidup kita  rumit... karena hidup ini semakin lama sejatinya memang tidak sederhana lagi.
Ada banyak kesenangan di sekitar kita. ada banyak hakikat hidup yang muncul dari cara2 sederhana... berbuat baiklah.. jadikankan setiap kita bernafas, semangat untuk menjadi bagian kebaikan selalu terhembus, semangat untuk menyebarkan ketulusan selalu terhisap... jika kita tidak ditakdirkan untuk merubah dunia, maka boleh jadi kita  ditakdirkan untuk merubah nasib satu tetangga yang malang, satu sanak-saudara yang terhimpit... berbagi, sekecil apapun yang kita miliki... bersyukur, sekecil apapun yang kita terima...
Mudah ??? tentu saja tidak, kawan... tapi jika terbiasa, perlahan tapi pasti, tingkat kebahagiaan dan keniscayaan hidup kita  akan berbeda... ah, awak juga tidak pernah tahu apakah hidup awak ada kemajuan... tapi setidaknya, kemaren saat melihat ada anak2 yang bermain kejar-keran di tepi pantai,.. tertawa2 bersama temannya.. awak menyadari satu hal: perjalanan  awak sudah terlalu rumit untuk dibuat rumit lagi...

1 komentar: